Senin, 25 November 2013

Teaching and Touching

Awal Februari lalu aku mendapat sebuah pengetahuan baru yang tak aku dapati secara mendalam di bangku kuliah. Jadi, pada saat kegiatan up grading fasilitator Sekolah Alam Baturraden, Bunda Mira memberikan sebuah materi yang menurutku harga mati buat aku, kamu dan kita semua yang mengaku ingin dan sudah menjadi seorang Guru. Yang pasti tak hanya guru di sekolah saja, tapi juga Guru di rumah, jadi ini pun penting untuk kita semua yang mengaku Momma Wanna be, Poppa Wanna be, and also wife or Husband wanna be :D.
Materinya adalah Teaching and Touching!
Ternyata, untuk menjadi seorang guru tak cukup jika kita hanya mampu mengajar (teaching) saja. Tetapi kita juga harus bisa membuka hati seluas-luasnya tanpa syarat pada anak-anak, kita harus selalu berbaik sangka juga pada anak-anak, itulah (touching). Touching tak melulu soal fisik, tak melulu kita mau dekat dengan mereka, mencium atau memeluk mereka, tapi lebih dari itu. Anak-anak itu sangat jujur dan peka. Anak-anak bisa merasakan mana orang yang tulus sayang pada mereka ataukah yang hanya berpura-pura.
Saat itu Bunda Mira bercerita tentang bagaimana Seorang Manusia Mulia Idola kita semua yaitu Nabi Muhammad SAW sebagai seorang guru.
Nabi Muhammad itu tidak pernah kasar dan selalu lemah lembut pada semuanya. Biasanya beliau selalu memberikan contoh terlebih dahulu, begitulah cara beliau mengajari. Dan ketika berkumpul biasanya Beliau berkumpul dalam sebuah lingkaran persahabatan yang sangat hangat. Dan satu hal yang perlu kita teladani adalah Beliau selalu mendo’akan murid-muridnya setiap saat.
Nah„bagaimana dengan ku? Dengan kita semua?
#mari kita renungkan masing-masing
image
Who am i as a Teacher?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar