Senin, 25 November 2013

chating group

amboi susahnya mengendalikan jempol ketika sudah bertemu teman2 didalam sebuah jejaring teknologi, itu yang aku rasakan. 
apalagi kalau kita memiliki jejaring group misal kaya di bbm atau whatsapp dimana anggota grup itu adalah teman2 atau sahabat2 dekat kita, wuihh„,itu hp kita pasti bakal berisik banget deh, cethak„cethuk melulu.
dulu awal-awal pakai smartphone aku doyan banget sama yang namanya chating, tapi semakin kesini malah sudah jarang sekali ikut ngechat, hanya memperhatikan, menyapa dan nimbrung sesekali waktu saja dan aku malah merasa nyaman deh dengan seperti ini. 
oia, aku mengamati sebenarnya bergabung didalam sebuah chating group itu banyak manfaatnya kok selain sebagai ajang silaturahim dengan teman2 maupun keluarga kita, ada banyak ilmu juga yang dapat kita petik  ketika memang content obrolan dalam chatnya adalah sharing ilmu :)
di dalam grup whatsapp yang aku ikuti bahkan seringkali qita sama-sama diskusi mengenai hal-hal yang yang sedang ramai saat ini, mulai dari diskusi ringan - berat tentang film, buku, makanan, kesehatan, ekonomi, pendidikan, parenting, pernikahan hingga soal agama.
ahh jadi merindukan kalian semua sahabat2 ku tersayang :*
nah itu tadikan tentang beberapa manfaat positif yang bisa kita ambil dari chating group yah.
sekarang aku pun ingin bercerita apa yang sering terjadi dari sisi ga enaknya chating group :P
ini cerita pengalaman saja ya, 
seringkali kita kalau sudah chit chat kesana kemari suka lupa kondisi, keadaan hati maupun pikiran sahabat-sahabat kita. terkadang kita sering gak sadar bermaksud bercanda kepada teman tapi itu malah justru bisa nyakitin hati yang lain. selain itu, mungkin maksud kita ingin memberikan kabar gembira, berbagi kebahagiaan kepada teman2 yang lain tapi itupun terkadang bisa menjadi hal yang menyakitkan juga bagi yang lain. sudah ngasi tau kabar gembira, ehh terus besok-besoknya ngomonginnya itu2 lagi,” hadeuh -.-” lebay ihh, udah si!”.
mungkin aku juga termasuk orang yang sering bercanda dan sering kali menyakiti perasaan yang lain, maaf yah teman2 ;(
ngeri sebenarnya yah„yuk ahh sama2 belajar memanfaatkan teknologi dengan bijak :)
(hapenya smart, orangnya harus lebih smart dari hapenya yah :D, mikir dulu sebelum jempol beraksi ;))
with love 
@meitakurniasari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar