Tuhan masih berkenan membangunkan kita pagi
ini,
Itu berarti ada hal besar dan penting yang
masih harus dikerjakan,
Selamat pagi. #agussukoco
Kalimat indah
diatas saya ambil dari status facebook seorang guru saya di setiap juguran
syafaat yaitu mas agus sukoco.
Kalimatnya tak
panjang namun dalam.
Tetiba tumbuh
semangat lebih untuk menjalani aktivitas hari-hari.
Kita masih diberi
kesempatan hidup oleh-Nya tentu bukan tanpa maksud.
Ada banyak hal
yang menanti kita semua, bukan sekedar pekerjaan dalam dunia profesional yang
harus dikerjakan, namun pekerjaan hidup lainnya.
Tuhan memberikan
waktu yang sama untuk semua makhluknya yaitu 24 jam tidak ada yang lebih dan
tidak ada yang kurang. Proses
bergantinya menit ke menit juga selalu sama. Hanya saja kegiatan apa yang kita
lakukan dari menit ke menit, jam ke jam lah yang membedakan. Mungkin banyak
yang jam 3 pagi sudah bangun dengan penuh semangat ingin bertemu Tuhan melalui
shalat tahajudnya, bermanja-manja mesra dengan Tuhannya. Di belahan bumi lain
di jam yang sama mungkin masih ada yang
baru akan menuju jalan kerumah setelah sibuk semalaman menyelesaikan pekerjaan
atau melakukan kegiatan lainnya. Atau misal seperti saya yang lebih sering jam
segitu masih asyik terlelap dibalik selimut mendekap bantal dengan erat.
Berdalih lelah karena berkegiatan seharian.
Ada banyak orang
yang menghabiskan waktunya dengan kegiatan yang positif dan produktif, namun
tak sedikit juga yang mengisi hari-harinya dengan hal-hal yang sia-sia.
lalu, yang mana kita?
lots of love
@bundameta
Tidak ada komentar:
Posting Komentar